
Berita Rakyat, Pematangsiantar. Polres Pematangsiantar, pada senin (01/02/21), sekitar pukul 11:30 Wib, di areal pemakaman umum jalan pendidikan kelurahan sumber jaya, kecamatan siantar martoba pematangsiantar melihat tiga orang laki-laki yang mencurigakan sedang duduk-duduk di bawah pohon dan kemudian langsung dilakukan penangkapan terhadap ketiga orang laki laki tersebut.
Terakhir diketahui ketiga orang laki laki tersebut masing masing berinisial BR (39) Warga Serbelawan Kabupaten simalungun ,JD (28) dan DD (28) Warga Sumber Jaya Kota Pematangsiantar.
Dihadapan ketiganya personil Satnarkoba Polres Pematangsiantar menemukan barang bukti yang terletak diatas tanah, satu paket narkotika diduga jenis sabu dengan berat bruto 0.39 gr.
Kemudian dua buah bong terbuat dari kemasan gelas air mineral, dua buah pipa kaca, dua buah mancis dan lima buah potongan pipet.
Selanjutnya seluruh barang bukti dikumpulkan dan bersama ke tiga tersangka dibawa ke kantor Sat Narkoba Polres Pematangsiantar untuk dilakukan penyidikan.
Kasat Narkoba Polres Pematangsiantar AKP David Sinaga SH melalui Kasubbag humas polres pematangsiantar Iptu Rusdy, Selasa (02/02/21).
"Benar, saat ini ketiganya telah dilakukan pemeriksaan untuk pengembangan dan proses hukum lebih lanjut," katanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar